Lombaa Tumpeng Antar RT Desa Dukutalit

  • Jul 28, 2018
  • ibonmelda

Hari jum'at (20 Juli 2018) pukul 15.00 WIB, Panitia Sedekah Bumi Desa Dukutalit tahun 2018 melakukan persiapan untuk acara lomba Kreasi tumpeng antar RT. Kegiatan ini merupakan salah suatu acara kegiatan lomba untuk mengasah kreativitas warga Desa Dukutalit sekaligus untuk memperat tali persaudaraan. Peserta lomba tumpeng merupakan perwakilan dari tiap RT yang ada di Desa Dukutalit. Desa Dukutalit sendiri terdiri dari 15 RT. Penilaian lomba tumpeng dilakukan 2 jam setelah lomba dimulai yakni pukul 17.00 WIB. Beberapa aspek yang dinilai adalah kreativitas, rasa, dan ragam/variasi makanan. Sembari menunggu penilaian selesai dilakukan warga berkerumun di sekitar balai desa Dukutalit, Setelah menunggu beberapa waktu, didapatkan pemenang dari festival lomba tumpeng ini diantaranya: Juara 1 pada Perwakilan RT 2 RW I Juara 2 pada Perwakilan RT 3 RW II Juara 3 pada Perwakilan RT 4 RW I [gallery size="medium" ids="315,314,313,312,311,310,309,308,307,306,305,304,303,302,301"] Seusai lomba, seluruh warga kemudian meakan tupeng tersebut rame - rame. Tidak terasa sudah waktu sudah hampir magrib wargapun mulai berkurang, pulang kerumah masing - masing, belum dilakukan penerimaan hadian pada hari itu karena penerimaan hadiah akan dilaksanakan pada hari minggu tangga 22 juli 2018 bersamaan dengan pengundian dorprise jalan santai. semoga silaturohmi & kekompakan warga desa dukutalit semakin erat dengan diadakannya lomba - lomba antar RT. Acara lomba kreasi tumpeng ditutup dengan bacaan hamdallah yang di pinpin oleh ibu Kepala Desa Ibu SITI RUSMIATI, A.Md di ikuti bersama warga.